Jakarta (15/8/2018), Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (PASKIBRAKA) resmi dikukuhkan oleh Presiden Republik Indonesia Bapak Jokowi di Istana Negara 15 Agustus 2018 Kemarin. Sosok Putri Jelita menjadi sorotan Warga Aceh Singkil. Dialah Nurhikmah Ramadhani Putri Kelahiran Aceh Singkil yang bertugas sebagai anggota Pengibar Bendera Pusaka pada Peringatan Hari Ulang Tahun NKRI Yang Ke 73 Tahun 2018 di Depan Istana Merdeka Besok Jumat 17 Agustus 2018.
Pengukuhan Anggota PASKIBRAKA 2018 Oleh Presiden Jokowi |
Dalam prosesi pengukuhan Paskibraka tersebut Presiden Jokowi selaku pembina upacara membacakan Teks Pernyataan Pengukuhan yang berbunyi "Dengan Memohon Ridho Allah Yang Maha Kuasa, Pada Hari Ini Saya Mengukuhkan Saudara-saudara Sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Yang Akan Bertugas Di Istana Merdeka Pada Tanggal 17 Agustus 2018, Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa Memberikan Rahmat dan Kemudahan Dalam Tugas Negara". Selesai pembacaan Pernyataan Pengukuhan tersebut Presiden Kemudian menyematkan Lencana dan Pemasangan Kendi kepada pemimpin upaca secara simbolis sebagai tanda pengukuhan anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka.
Terpilihnya Nurhikmah Ramadhani sebagai Pengibar Bendera Pusaka di Istana Negara ini menjadi sebuah penghargaan tersendiri bagi Masayakarat Kabupaten Aceh Singkil karena telah membawa nama harum negeri Syekh Abdurrauf Ini.
Warga sosial media menyambut positif atas terpilihnya Putri H. Amir Hasan ini sebagai salah satu Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka di Istana Merdeka Besok, terlebih masyarakat Aceh Singkil. Salah satunya adalah Hj. Khamaiyah Manik seorang Anggota DPRK Aceh Singkil melalui akun media sosial facebook miliknya merasa bersyukur atas terpilihnya Nurhikmah sebagai perwakilan Aceh dari Aceh Singkil dalam PASKIBRA 2018.
"Alhamdulillah ya Allah atas izin dan rahmat MU akhirnya ponaan kami NURHIKMAH RAMADHANI anak dri abang kami H. AMIR HASAN terpilih mewakili Aceh dari Aceh Singkil dlm PASKIBRA 2018 dan telah dikukuhkan langsung presiden RI,, selamat buat putri kami,, kami bangga padamu,, semoga sukses dan lancar trus kedepannya dan tiada halangan dan rintangan sampai ke hari H,, Aamiin", tulisnya dalam akun facebook miliknya 15 Agustus 2018 lalu.
Foto : facebook (Hjkmanik) |
Komentar netizen lain pun bermunculan atas postingan pemilik akun facebook Hjkmanik ini, "Aamiin ea Allah bsa mewakili aceh singkil saya bangga melihat'a" tulis akun Rumbe Rumbe, "Alhamdulillah,,,,, slmt dan menjadi kebanggan kedua ortu nya dan jg kebanggan masyarakat Aceh Singkil,,, .maju trs dan maju anak anak Aceh Singkil yg lain" balas akun Asmardin Asmardin. Akun Musliadi Maradona menambahkan komentar "Selain bertilawah Hikmah juga ada talenta yg lain rupanya masya allah" tulisnya.
Diketahui Nurhikmah Ramadhani merupakan Anak dari Bapak H. Amir Hasan seorang pria asal Desa Teluk Ambun dengan Istri yang berasal dari Desa Kuala Baru yang kini tinggal di Desa Pulo Sarok Kecamatan Singkil Kabupaten Aceh Singkil.
Referensi: 1. mnctrijayafm 2. https://www.facebook.com/Hjkmanik
0 Komentar untuk "Putri Daerah Tertinggal Aceh Singkil NURHIKMAH Menjadi Anggota PASKIBRAKA Di Istana Merdeka Besok #HUTRI2018"